Hal tersebut disampaikan oleh Sekjen PSSI, Halim Mahfudz, dalam keterangannya kepada wartawan di Kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Senin (28/1/2013) sore WIB. Tur klub-klub Eropa itu ke Indonesia rencananya akan dilakukan dalam rentang waktu Mei-Juli 2013.
Arsenal akan menghadapi Indonesia Selection pada 31 Mei 2013. Sementara itu, Hamburg dan AS Roma akan menjajal klub lokal, Persebaya Surabaya, pada 23-28 Mei.
Juventus selama di Indonesia dijadwalkan melakoni laga melawan Indonesia Selection dan Malaysia pada 27 Mei-1 Juni. Memasuki bulan Juli, tepatnya tanggal 21, giliran Liverpool yang akan jadi lawan Indonesia Selection.
Selain klub-klub tersebut, tim nasional Belanda juga direncanakan hadir di Indonesia pada 7 Juni mendatang. Mereka dikabarkan akan membawa sejumlah bintang utamanya, seperti Robin van Persie, Wesley Sneijder, Arjen Robben, Rafael van der Vaart, Klaas-Jan Huntelaar, dan Dirk Kuyt.
Kelima Klub Tersebut adalah :
AS ROMA
HAMBURG SV
JUVENTUS
LIVERPOOL
AS ROMA
Berikut Jadwal Kunjugan Tim :
- 23-28 Mei 2013: Hamburg SV, AS Roma dan Persebaya
- 27 Mei-1 Juni 2013: Juventus, Malaysia, dan Indonesia Selection
- 31 Mei 2013: Arsenal - Indonesia Selection
- 21 Juli 2013: Liverpool - Indonesia Selection
0 komentar:
Posting Komentar